Tas hitam dari kulit
buaya …
Selamat pagi
Berkata Bapak Oemar
Bakri
…
Laju sepeda kumbang
berjalan di jalan berlubang
…
Itu sepeda butut
dikebut lalu cabut kalang kabut …
…
Oemar Bakri 2x
Pegawai Negeri
Oemar Bakri 2x
40 tahun mengabdi
Jadi guru jujur
berbakti memang makan hati
Oemar Bakri 2x
Banyak ciptakan
menteri
Oemar Bakri
Profesor Dokter Insinyur
…
Tapi mengapa gaji
guru Oemar Bakri seperti dikebiri …
…
By Iwan Falls
Itulah gambaran guru
masa silam yang identik dengan pengabdian dan gaji yang pas-pasan. Namun, ada
yang berbeda dengan guru sekarang. Kebijakan 20% APBN yang harus dialokasikan
untuk sektor pendidikan berdampak pada gaji serta tunjangan guru.
Memang suatu kabar
baik … harapan dunia pendidikan di negeri ini akan maju sempat terpikir ketika
gaji dan tunjangan guru “diperbaiki”seperti contoh Tunjangan Profesi atau
istilah yang populer adalah tunjangan sertifikasi. Namun, harusnya ada juga
pembekalan kepada guru-guru penerima Tunjangan Profesi (TP) tersebut bagaimana
menggunakan dana tersebut.
Sayangnya lagi, peningkatan
gaji dan tunjangan guru tidak diiringi peningkatan kualitas dan kompetensi
guru. Sehingga apa yang terjadi adalah pendidikan yang hanya jalan di tempat.
Kalaupun dikatakan lebih maju hanyalah gemerlap dunia pendidikan dan
fasilitas-fasilitas pendidikan yang nampak lebih baik.
0 komentar:
Posting Komentar